Dewan Pendidikan Dorong Pelaksanaan UN Bermartabat

mengecek kesiapan UN Jam kedua2

PURBALINGGA,  Dalam pelaksanaan UN SMA/SMK/MA yang mulai diselenggarakan Senin (14/4) ini,  Ketua Dewan Pendidikan Kabupaten Purbalingga, Trisnanto Srihutomo mendorong semua pihak terkait dengan pelaksanaan UN untuk mendukung seluruh rangkaian penyelenggaraan sebagai bagian dari pembentukan generasi yang lebih jujur, cerdas dan beradab serta bermartabat.

“Kami mengimbau semua orang tua untuk ikut mendukung mengkondisikan putra/putrinya, sehingga terfasilitasi dengan baik. Kami juga mengimbau semua warga sekolah, termasuk guru dan siswa agar menjadikan UN sebagai bagian dari siklus pendidikan, sehingga tidak menjadikannya sebagai sesuatu yang menyeramkan, menakutkan dan eksklusif,” paparnya saat ditemui di Kantor Dewan Pendidikan, Senin (14/4).

Terpisah, Sekretaris Dinas Pendidikan Jiah Palupi Twihantarti menuturkan, pihaknya menjamin kerahasiaan dan keamanan soal UN. Karena sejak tahapan awal sangat ketat penjagaannya baik oleh panitia bahkan oleh aparat kepolisian.

“Semua tempat soal sudah digembok dan di segel. Sementara pengambilan soal dari sub rayon ke sekolah tempat ujian juga baru dilakukan beberapa jam sebelum ujian dimulai,” jelasnya.

Kepala Bagian Operasi (Bagops) Polres Purbalingga, Kompol Juwarto mengatakan, pihaknya menerjunkan 100 personel untuk melakukan pengamanan UN. Pengamanan dimulai dari pengawalan dan penjagaan naskah UN di kantor Dindik Purbalingga. Pengawalan dan penjagaan naskah kembali dilakukan saat pergeseran ke 4 subrayon, masing-masing tiga personel.

Di tempat-tempat ujian, penjagaan juga dilakukan dengan menerjunkan dua anggota polsek setempat berpakaian preman sesuai dengan instruksi Kapolri Jenderal Sutarman. Sehingga siswa yang melaksanakan ujian, secara psikologi tidak terpecah konsentrasinya ketika melihat anggota polisi.

“Penjagaan hari ini (14/4) dilakukan di SMA/SMK sederajat. Untuk SMP juga akan kami jaga, sedangkan SD tidak,” tambahnya.  (Hr)

You may also like...

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *