Rois Raih Juara II LKS Tingkat Nasional
PURBALINGGA, INFO – Rois, begitulah sapaannya sehari-hari. Rois yang baru saja menamatkan pendidikannya di SMK Negeri Kaligondang berhasil meraih Juara II Lomba Kompetensi Siswa (LKS) Tingkat Nasional Tahun 2018. Pada LKS Tingkat Nasional Tahun 2018 yang diselenggarakan pada 6 -12 Mei lalu di Kota Mataram Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB), Rois berhasil mendapatkan prestasi di Bidang Automobile Technology.
Pada lomba tersebut Rois berhasil menyelesaikan lima pekerjaan pada bidang Automobile Technology. Pekerjaan pertama melakukan engine tune up berkala 10.000 km pada kendaraan toyota prius hybrid. Kemudian melakukan electrical system di kendaraan nissan grand livina L10 dan L11.
“Terus untuk job yang ketiga steering suspension and brake system di kendaraan suzuki ertiga,” lanjut Rois saat dihubungi, Jumat (18/5).
Selanjutnya, untuk pekerjaan ke empat yakni engine mechanical all new ayla dan terakhir automotic transmision all new ayla. Dari ke lima pekerjaan tersebut, Rois harus membongkar, memeriksa, mengukur dan memasang sesuai Standar Operasional Prosedur (SOP) bengkel.
“Dalam waktu 60 menit seluruh pekerjaan itu harus selesai dan alhamdulillah saya bisa menyelesaikan tepat waktu,” katanya.
Untuk LKS Tingkat Nasional ke XXVI Tahun 2018 pada bidang Automobile Technology, Rois mengalahkan 31 peserta yang merupakan perwakilan dari setiap provinsi di Indonesia. Berkat prestasinya di LKS Tingkat Nasional ia mendapatkan tropi, piagam penghargaan dan uang pembinaan senilai Rp 6 juta.
Putra dari pasangan Slamet Rujito dan Rusmiati ini berhasil meraih prestasi sesuai dengan jurusan yang dipilihnya di SMK Negeri Kaligondang yakni Teknik Kendaraan Ringan. Ia yang baru saja menyelesaikan pendidikannya di tingkat menengah ingin kembali melanjutkan ke jenjang pendidikan yang lebih tinggi.
“Saya ingin sekali bisa melanjutkan kuliah, kalau kemarin sudah coba di Polman Astra Jakarta. Karena mimpi saya ingin jadi guru di Training Center Daihatsu atau Toyota,” ungkapnya. (KP-3)