Bupati Purbalingga Lepas Kontingen Jamda SD/MI Dan Pertihusada

pramuka

Sebagai pengejewantahan program kerja Kwartir Daerah 11 Jawa Tengah, serta untuk mengimplementasikan pelaksanaan pendidikan karakter, yang dilaksanakan melalui gerakan pramuka, dan mengintegrasikan Saka Bhaktihusada dengan masyarakat, Kontingen Jambore Daerah (Jamda) SD/MI, juga Kontingen Pertihusada Kwartir Cabang (Kwarcab) Pramuka Purbalingga di lepas oleh Bupati Purbalingga.

Pelepasan kontingen Jamda SD/MI ke Bumi Perkemahan Kalianget Wonosobo dan Kontingen Perkemahan Bhaktihusada (Pertihusada) V Kwartir Daerah (Kwarda) 11 Jawa Tengah di Desa Gentan Kabupaten Sukoharjo diepas langsung oleh Bupati Purbalingga Sukento Rido Marhaendrianto di Pendapa Dipokusumo Purbalingga Kamis malam (19/6).

Dalam sambutannya Bupati Kento meminta agar dengan pendidkan Pramuka, para generasi muda menjadi terbentengi dari kenakalan remaja, serta menjadikannya tidak malas, dan semakin berbakti kepada orangtua dan jauh dari penyalagunaan miras, juga narkoba.

“Pendidikan Pramuka harus menjadi benteng terhadap kenakalan remaja, juga menjauhkan dari sifat malas, serta harus tetap menghormati, berbakti kepada orang tua, juga menjauhkan generasi muda dari penyalahgunaan miras dan narkotika,”pintanya.

Ditandai dengan penyerahan bendera kontingen gerakan Pramuka dari Bupati Purbalingga kepada masing-masing kontingen, Bupati meminta agar para kontingen untuk berjuang, menjaga pertemanan, kesehatan, juga menjaga segala-galanya, dan tidak lupa untuk memberi nama harum bagi Kabuapten Purbalingga pada kegiatan tersebut.

Ketua Kontingen Jamda SD/MI Kwarcab Purbalingga Sutarko dalam laporannya mengatakan, kontingen Jamda diikuti sebanyak dua regu penggalang putra dan putri yang berasal dari gugus depan (gudep) SD/MI Se-Wilayah Kwarcab Purbalingga yang telah memlaui tahapan seleksi.

Kontingen sebanyak 32 penggalang yang terdiri 16 putra, dan 16 putri, didampingi 4 pembina damping, serta satu orang pimpinan kontingen, sedangkan pelaksanan jamda di mulai tanggal 22-27 Junu 2014 di Bumi Perkemahan Kalianget Kabupaten Wonosobo.

Sedangkan untuk kontingen Pertihusada V Kwarda 11 Jawa Tengah Tahun 2014 di Desa Gentan Kabupaten Sukoharjo akan dilaksanakan pada tanggal 20-25 Juni Tahun 2014, dengan peserta 10 putra, dan 10 orang, dengan satu pimpinan kontingen terdiri dari dua orang (dari unsure DKC), serta bina damping sebanyak dua orang (unsure DKK).

Sutarko mengatakan, selain untuk menumbuh kembangkan semangat persaudaraan, persatuan, persahabatan antar sesame anggota penggalang dari gugus depan SD/MI Se-Kwarda 11 Jawa Tengah, selain itu, kegiatan tersebut juga merupakan implementasi pelaksanan pendidikan karakter yang dilaksanakan melalui kepanduan gerakan Preamuka.

Kegiatan pelepasan kedua kontingen dihadiri oleh Ketua Kwarcab Purbalingga, Ketua Dewan Kerja Pramuka (DKP) Penggalang, Penegak, dan Pandega Kabupaten Purbalingga, Para Ketua Kontingen Jamda SD/MI dan Kontingen Pertihusadajuga  para orang tua(Kie_Man)

You may also like...

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *