SMK BOJONGSARI WAKILI PURBALINGGA LOMBA CIPTA MENU NON BERAS

SMKN Bojongsari Purbalingga akan mewakili TP PKK Kabupaten Purbalingga dalam lomba Cipta Menu Lokal Non Beras- non Terigu besok (22/4) di Semarang. Kegiatan yang akan diikuti oleh 35 kabupaten/kota ini diselenggarakan di Gedung Wanita Provinsi Jawa Tengah.

Kepala Badan Pelaksana Penyuluh dan Ketahanan Pangan Ir Lili Purwati membenarkan, hasil produk dari SMKN Bojongsari akan diikutkan dalam lomba cipta menu pangan lokal non beras tingkat provinsi.

Kriteria cipta menu lokal adalah untuk makan siang satu keluarga, yang terdiri dari bapak, ibu, anak usia 30 tahun dan usia 10 tahun. Nilai harga maksimal Rp. 50 ribu. Sajian yang akan dibuat untuk makan siang berupa Nasi Nori, yang terbuat dari singkong dan ketela, kemudian nasi tersebut dibungkus telor dan dibuat gulungan. Sedangkan lauknya berupa buntil daun talas dan nilai protein dari lele yang  digiling. Menu minumnya terbuat dari buah naga ditambah kolang-kaling.

Diungkapkan Lili Purwati dengan lomba cipta menu lokal non beras diharapkan akan tercipta menu alternatif disamping beras, termasuk juga lauk-pauknya. Namun demikian tidak menghilangkan sumber protein maupun vitamin yang dibutuhkan tubuh.

Rencananya kepala BPPKP Ir Lili Purwati akan hadir secara langsung bersama ketua TP PKK Kabupaten Purbalingga Ny Erna Sukento.

You may also like...

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *